Ide Usaha Kuliner Modal Kecil dari Olahan Nasi

Olahan nasi pada dasarnya sangat beragam. Nasi merupakan kebutuhan pokok bagi sebagian besar orang Indonesia. Jadi nggak heran kalo olahan nasi di Indonesia punya resep dan cita rasa yang sangat bervariasi. Belum kenyang kalau belum makan nasi, pernyataan inilah yang sering dirasakan banyak orang di Indonesia. Kandungan karbohidrat dalam nasi memang bisa mengeyangkan dan menjadi sumber energi untuk beraktivitas sehari-hari. Tapi biar nasi nggak cuma dimakan dalam sajian yang itu-itu aja, akhirnya banyak juga orang yang mencari menu olahan nasi dalam sajian lain. Nah hal ini ternyata bisa jadi peluang usaha kuliner modal kecil dari oalahan nasi loh!

Ragam Olahan Nasi buat Ide Usaha Kuliner

Bisnis kuliner terus mengalami inovasi dan peluangnya selalu terbuka untuk siapa saja. Termasuk usaha kuliner dari olahan nasi. Berikut ini beberapa menu olahan nasi yang bisa kamu jadikan ide usaha kuliner modal kecil.

1. Olahan Nasi Goreng

Hidangan nasi goreng sangat akrab bagi orang Indonesia. Nasi goreng adalah nasi yang dioseng dengan campuran utama kecap dan aneka bumbu seperti bawang goreng dan bawang putih. Saking populernya nasi goreng di Indonesia, Kementerian Pariwisata menetapkan nasi goreng sebagai salah satu dari lima makanan nasional selain soto, rendang, sate, dan gado-gado. Nasi goreng sebenarnya ada banyak versi di setiap negara penyantap nasi. Ada nasi goreng xo dari Hongkong, nasi goreng kimci dari Korea, dan nasi goreng tom yum dari Thailand. Kalau di Indonesia variasi untuk olahan nasi goreng juga beragam. Mulai dari nasi goreng telor, ayam, babat, sampai seafood. Berikut ini resep dan cara membuatnya.

Bahan Nasi Goreng

– 1 piring nasi putih dingin

– 3 siung bawang putih (geprek kemudian cincang halus)

– Sosis secukupnya

– Telur ayam 1 butir

– Bakso sapi secukupnya

– Kecap manis 2 sendok makan

– Daun bawang secukupnya saja

– Minyak wijen 2 sendok makan

– Kaldu jamur 1 sendok makan

– Lada putih bubuk seperlunya

– Garam secukupnya

– Minyak goreng secukupnya

Cara Membuat

1. Siapkan wajan. Masukkan minyak goreng dan panaskan. Masukkan bawang putih yang sudah dicincang. Setelah aromanya harum, masukkan telur ayam. Kemudian di orak-arik.

2. Masukkan potongan sosis dan bakso. Aduk-aduk sampai aromanya harum. Setelah itu campurkan nasi putih. Aduk sampai rata supaya bumbu bisa meresap.

3. Tambahkan minyak wijen, kecap manis, kaldu jamur, sedikit garam, dan lada. Aduk-aduk sampai rata dan meresap.

4. Cek rasa dan kematangan. Kalau rasa sudah sesuai, matikan kompor.

5. Sajikan nasi goreng di atas piring dengan tambahan lain. Bisa tomat, timun, telu ceplok, kerupuk, dan taburan bawang goreng.

2. Olahan Nasi Hainan

Nasi hainan adalah olahan nasi orang Tionghoa yang berasal dari Hainan, China. Cara memasak nasi hainan adalah beras dimasak bersama jahe, daun pandan, kaldu ayam, dan lemak ayam. Nasi hainan bisa disajikan dengan ayam rebus dan kuah kaldu ayam. Berikut ini resep dan cara membuatnya.

Bahan

– 1 ekor ayam potong 5 bagian

– 3 batang daun bawang diiris

– 2 ruas jahe geprek

– 7 siung bawang putih geprek

– 2 sdt garam

– 2 liter air

Bahan Nasi

– 225 gram beras

– 25 gram beras ketan

– 2 sdm minyak goreng

– Minyak wijen 2 sdt

– 3 siung bawang putih cincang

– 1 sdt jahe halus

– 400 mili kaldu

– 1 sdt garam

– 2 lembar daun pandan potong

Bahan Saus

– 1 ½ sdt kecap asin

– Sambal rawit rebus

Cara Membuat

1. Rebus ayam bersama daun bawang, jahe, bawang putih, garam dan air, masak dengan api sedang hingga mendidih. Kecilkan api masak selama 30 menit, angkat, tiriskan. Saring air kaldu.

2. Panaskan minyak goreng dan minyak wijen, tumis bawang putih dan jahe hingga harum, masukkan beras dan daun pandan

3. Aduk hingga tercampur rata, tambahkan kaldu, dan garam, masak hingga kaldu menyerap. Angkat. Kukus nasi hingga matang.

4. Campur semua bahan saus dalam mangkuk, masukkan ayam dan balurkan saus ke seluruh permukaan ayam.

5. Panggang ayam dalam oven suhu 180C selama 15 menit sambil diolesi sisa saus setiap 5 menit.

6. Sajikan Nasi Hainan dengan ayam, kaldu, dan pelengkap.

3. Nasi Bakar

Ciri khas dari olahan nasi bakar adalah aroma wanginya dengan menggunakan daun pisang sebagai pembungkus nasi. Aroma wangi itu muncul dari daun pisang yang terbakar sehigga aromanya bisa menggugah selera makan. Cita rasa dari olahan nasi bakar adalah gurih dan rempahnya kuat. Biasanya olahan nasi bakar dipadukan dengan daging ayam, ikan, seafood, dan lainnya. Berikut ini resep dan cara membuatnya.

Bahan Nasi

– Beras 300 gram

– Santan cair secukupnya

– Serai geprek 1 batang

– Daun salam 2 lembar

– 1 lembar daun pandan

– Garam secukupnya

– Daun bawang iris 1 batang

– 1 ikat daun kemangi

– Cabai rawit sesuai selera

Bahan Isian

– Dada ayam 400 gram, rebus, suwir, sisihkan kaldu rebusan

– Daun salam 2 lembar

– Serai geprek 1 batang

– Kaldu jamur, garam, gula secukupnya

Bahan Bumbu

– Bawang merah 8 butir

– 5 siung bawang putih

– Cabai merah keriting sesuai selera

– Kunyit dan jahe secukupnya

Cara Membuat

1. Masukkan beras, air, santan, daun salam, serai, daun pandan dan garam ke dalam rice cooker.

2. Tumis bahan bumbu halus sampai matang dan mengeluarkan minyak. Tambahkan suiran ayam, garam, kaldu jamur, gula, dan air kaldu ayam secukupnya. Masak sampai meresap.

3. Kemudian tambahkan cabai rawit, daun kemangi, dan daun bawang. Aduk sebentar kemudian tiriskan.

4. Siapkan daun pisang, letakkan nasi dan beri isian, bungkus seperti lontong.

5. Bakar bungkusan nasi di atas wajan sampai daunnya layu kecoklatan. Olahan nasi bakar siap disajikan.

Kemasan Olahan Nasi

Ada beberapa jenis kemasan untuk olahan nasi yang bisa kamu pilih ketika menjalankan usaha kuliner modal kecil ini. Tapi yang paling cocok adalah kemasan dari kertas yang bisa membuat tampilan olahan nasi yang kamu jual makin berkelas. Sekaligus memudahkan konsumen ketika membeli olahan nasi yang kamu jual, terutama untuk layanan delivery.

Paper Bowl

Paper Bowl
https://dikemas.com/

Kemasan berbentuk mangkuk dari bahan kertas ini banyak digunakan untuk produk-produk makanan. Mulai dari camilan, makanan berat, sampai makanan berkuah. Ukurannya juga beragam mulai dari ukuran kecil, sedang sampai besar. Kemasan paper bowl dilapisi bahan anti panas dan anti air. Jadi jangan khawatir kemasan akan bocor atau rembes. Untuk desainnya kamu bisa gunakan stiker atau sablon. Kemasan paper bowl juga dilengkapi dengan penutup. Jadi olahan nasi yang kamu jual akan tetap aman sampai ke konsumen ketika dikirimkan dengan layanan delivery.

Food Pail

Kemasan Makanan Tanpa Kuah
https://dikemas.com/

Kemasan berbahan kertas layaknya box nasi ini punya tampilan dan desain yang unik serta menarik. Bahan kertas untuk kemasan ini sudah dilaminasi dan masuk kategori food grade. Jadi tidak akan rembes atau bocor. Model kemasannya seperti box tapi ada kuncian di bagian atas atau tutup kemasan sehingga lebih praktis untuk digunakan. Kamu bisa pilih teknik cetakan menggunakan printing full warna atau sablon kalau kamu ingin desain kemasan olahan nasi yang simpel. Ukurannya mulai dari kecil, sedang, sampai besar.

Paper Lunch Box

https://dikemas.com/

Bahan kemasannya mirip dengan food pail, tapi beda bentuk dan model. Paper lunch box biasanya digunakan untuk mengemas produk makanan berat seperti nasi atau pun mie. Ukurannya bisa kamu pilih sesuai kebutuhan. Kalau satu porsi olahan nasi yang kamu jual lumayan banyak, kamu bisa cetak kemasan paper lunch box custom untuk lebar dan tingginya. Supaya bisa disesuaikan dengan produk yang kamu jual. Teknik cetakannya juga bisa menggunakan full color printing atau sablon.

Udah tertarik buat cobain usaha kuliner olahan nasi modal kecil? Urusan kemasan, kamu bisa konsultasikan kemasan olahan nasi dengan menghubungi tim diKemas.com di bawah ini! Ada layanan gratis desain sampai bebas biaya ongkir ke banyak wilayah!

Tinggalkan komentar