Siap Bersaing, Kemasan Kopi Kekinian Bikin Bisnis Kopi Naik Kelas!

Kopi adalah minuman primadona banyak orang. Banyak yang memilih beli kopi dalam kemasan supaya bisa menyeduh sendiri jika mendadak ingin. Ini bisa kamu jadikan inspirasi bisnis lho. Banyak mahasiswa sekarang yang terjun ke bisnis kopi. Apakah kamu juga termasuk orang yang pengen terjun ke bisnis banyak penggemar yang satu ini?

Kalau ini pertama kalinya kamu kenalan sama bisnis kopi, ulasan berikut wajib kamu baca:

Bentuk Kemasan Kopi Yang Perlu Kamu Ketahui

1. Kemasan Sachet
Kemasan sachet kopi ini paling banyak kita jumpai. Mulai dari yang sachet pasaran produk dari pabrikan besar, sampai kemasan kopi sachet yang diproduksi sama brand local petani, café, atau yang bener-bener cuma dijual online. Kemasan sachet kopi biasanya mulai dari yang paling kecil, sachet 7 gram, kemasan kopi 25 gram, dari yang kemasan kopi bubuk murni atau yang sudah di mix dengan gula atau bahan lain.

kemasan-kopi-sachet-drip-coffee

2. Kemasan Standpouch
Nah, kalau kemasan kopi standpouch, atau standing pouch ini biasa dipilih buat kemasan kopi dengan tipe sedang sampai besar. Biasanya kemasan kopi standing pouch ini mulai dari 250 gram, 500 gram, sampai kemasan kopi 1 kg.

kopi-alas
  1. Kemasan Paper Cup
    Kalau kamu punya usaha café atau franchise pastinya cukup familier ya sama paper cup atau gelas kertas untuk kopi ini. Biar makin keren, biasanya selain brand, juga ada space buat nulis nama konsumen.
paper-cup-sablon-pin-coffee

Sekarang udah pada tahu kan macam-macam kemasan kopi sesuai kegunaannya? Berikutnya bahas soal bahan dari kemasan kopi itu sendiri yuk!

Pilihan Bahan Kemasan Kopi Yang Perlu Kamu Ketahui

Dengan mengetahui bahan kemasan, kamu jadi bisa mempertimbangkan kira-kira mana yang cocok untuk bisnismu.

1. Kertas Kopi
Banyak bubuk kopi yang dikemas pakai kemasan bahan kertas sejenis kertas kraft. Tapi inget ya, kalau kopi dikemas pakai bahan ini, kopi kamu gak bakalan tahan lama, artinya kualitas kopi kamu bakal cepet turun gaes. Soalnya bahannya aja dari kertas. Salah satu contoh yang terkenal adalah Kopi Lampung yang juga biasanya pakai kemasan berbahan kertas.

2. Plastik Kopi
Selain kertas, kamu bisa pilih kemasan jenis plastik. Biasanya kemasan ini menggunakan label dengan teknik sablon atau stiker. Jadi, kalau kamu lihat ada kemasan kopi yang bahannya plastik sering kali ada sablon atau stiker untuk memberitahu isi dari produk di dalam kemasan tersebut.

3. Plastik Metalize
Kamu suka minum kopi sachet? Nah, kemasan sachet kopi seribuan, biasanya pakai jenis bahan yang satu ini.

4. Plastik Alufoil
Kalau kamu membidik pasar premium, jangan salah pilih bahan kemasan kopi ya. Aluminium foil ini jadi pilihan utama untuk produk kopi. Tampilannya juga kelihatan mewah. Berdasar penuturan rekan-rekan pelaku usaha kopi, kemasan sachet aluminium foil memiliki kemampuan yang baik dalam menyekat produk terhadap gas dan udara luar serta melindungi terhadap perubahan temperature yang tidak menentu. Kualitas kopi dapat terjaga dalam waktu lama, seperti aroma kopi yang tidak berubah, dan bubuk kopi yang tidak mudah menggumpal.

Kopi yang baik, didapat dari biji kopi yang berkualitas. Ngga hanya soal kualitas biji kopi, proses roasting dan grinding juga perlu diperhatikan. Dan yang perlu diperhatikan tentu saja soal Kemasan Kopi. Katanya, pemilihan bungkus kopi dapat memengaruhi cita rasa kopi.

Kalau kamu ingin tahu contoh-contoh kemasan kopi kekinian agar tampilan produkmu jadi top markotop, kamu bisa akses di sini. Ke diKemas.com aja buat dapetin custom packaging kopi sesuai kebutuhanmu. Desain kemasan kopi kami buatkan gratis tis tis.

Tinggalkan komentar