Resep Kopi Cappucino, Minuman Terpopuler di Coffee Shop

Resep kopi cappucino enak buat kamu yang pengen bikin kopi tanpa ribet. Menikmati secangkir kopi hangat dan nikmat tak harus datang ke coffee shop lho. Kamu juga bisa bikin sendiri dirumah buat di nikmatin sendiri, atau bisa juga buat kamu yang mau bikin bisnis coffee shop. Resep kopi cappucino ini mudah banget dan simpel untuk dipelajari dan dicari bahan-bahannya. Buat yang mau cobain bikin kopi ini sendiri dan mau buka bisnis coffee, wajib banget pantengin dan pelajarin gimana cara buatnya.

Cappucino adalah sebuah minuman khas Italia yang terbuat dari kopi espresso dan susu. Untuk perbandingan campurannya adalah 1/3 espresso, 1/3 susu dan 1/3 buih susu. Minuman ini pada dasarnya seperti minuman lain yang berbasis espresso. Jika dilihat sekilas minuman ini hampir sama dengan latte.

Resep Kopi Cappucino Minuman Terpopuler di Coffee Shop

Resep Kopi Cappucino Nikmat dan Enak

Jika latte merupakan campuran dari espresso, susu steam dan foam halus. Berbeda dengan cappucino yang memiliki komponen yang berbeda. Susu yang digunakan untuk membuat secangkir cappucino ini menggunakan foam yang lebih tebal. Pada secangkir cappucino buih susu terlihat lebih kasar karena proses steaming lebih lama. Proses steaming, foam ini menggunakan alat uap yang ada pada mesin espresso yakni steam wand. Namun tidak hanya dilakukan dengan steam wand saja.

Ada beberapa cara yang digunakan untuk membuat foam yakni dengan cara manual. Kamu bisa menggunakan frother yang mirip dengan pena dengan ujung berputar. Dari perputaran alat tersebut kemudian menghasilkan buih susu. Selain menggunakan alat tersebut bisa juga menggunakan french press. Caranya dengan mengisi french press dengan susu dan dikocok dengan menggunakan plunger. Untuk mendapatkan buih maka perlu dikocok beberapa kali.

Untuk membuat Resep Kopi Cappucino ini tidak ada batasan mengenai jenis biji kopi maupun banyaknya biji kopi dalam secangkir cappucino. Hanya saja disarankan untuk memilih biji kopi dengan body tebal agar aroma dan rasa dari kopi tetap strong bisa mengimbangi susu. Nah untuk menyajikan secangkir cappucino ini idealnya menggunakan gelas dengan bahan keramik yang mana memiliki daya simpan panas yang cukup baik jika dibandingkan dengan gelas kaca. Terakhir untuk memberikan sentuhan yang menarik taburkan bubuk cokelat diatas foam susu.

Resep Kopi Cappucino

Bahan yang dibutuhkan untuk membuat secangkir Cappucino ini cukup mudah, diantaranya adalah :

Bahan-bahan :

  • Biji kopi
  • Timbangan
  • Penggiling kopi
  • Air
  • Susu Sapi
  • Presso
  • French press
  • Cangkir

Cara Membuat Kopi :

  1. Panaskan air hingga 90 derajat
  2. Giling kopi 18 gram
  3. Kemudian masukkan kopi yang digiling dalam presso
  4. Lalu press kopi untuk 18 gram maka masukkan 90 derajat sebanyak 60 ml.
  5. Kemudian masukkan espresso dalam gelas penyajian.

Cara Membuat Susu :

  1. Panaskan susu hingga 90 derajat
  2. Press 120 ml susu sapi menggunakan french press, untuk menghasilkan foam yang cukup banyak maka kocok hingga 1 menit.

Cara Membuat Sajian Akhir :

  1. Pertama tuangkan susu panas dalam espresso secara perlahan.
  2. Kemudian taburkan bubuk coklat diatas foam susu tadi sebagai pemanis. Bisa juga diganti dengan kayu manis
  3. Secangkir cappucino siap dinikmati.

Cukup mudah kan cara membuatnya, untuk kamu yang kepengen buat dan menikmati secangkir kopi ini bisa bikin sendiri sekarang dirumah. Buat kamu yang mau buka bisnis coffee shop berikut ini ada beberapa referensi kemasan kopi plasik sablon, paper cup, botol almond dan masih banyak lagi lainnya.

Kemasan Minuman Kopi

Kemasan Plastik Sablon

Cup ini namanya plastik sablon. Tersedia dalam 2 jenis yakni bentuk datar biasa dan oval. Nah untuk kemasan plastik sablon Oval Starindo merupakan salah satu kemasan minuman yang menjadi primadona.

Kemasan ini juga sangat praktis untuk membuat minumanmu makin cantik dan menarik. Bisa ditambahkan dengan desain kekinian dan kece. Mau sablon 1 muka atau 2 muka tentu bisa. Untuk cup plastik sablon ini tersedia dalam beberapa ukuran yakni 10 oz, 12 oz, 14 oz, 18 oz, 22 oz. Sedangkan untuk penutupnya bisa menggunakan tutup datar, cembung dan bisa juga dengan menggunakan lead sealer (tutup gelas anti tumpah)

cup.a.be 116645627 388403905486219 8208583790715087649 n

Kemasan Paper Cup Sablon

Kemasan ini namanya paper cup sablon tersedia dalam beberapa ukuran mulai dari 8 oz, 10 oz dan 22 oz. Menariknya bisa cetak 1 warna 1 muka atau 2 muka. Mampu menahan panas suhu minuman. Untuk logo kemasan belum ada? bisa juga ditambahkan desain kekinian dan kece abis. Sedangkan untuk penutupnya bisa menggunakan tutup paper cup warna hitam maupun putih.

KEMASAN DIKEMAS RIA

Kemasan Botol Almond

Kemasan yang satu ini namanya adalah kemasan kopi botol almond. Botol plastik coklat ini berukuran 250 ml ini sekarang banyak digunakan penjual minuman kekinian seperti misalnya minuman kopi, coklat, milk shake, thai tea, cappucino cincau, dan lain sebagainya.

Deskripsi botol plastik coklat 250 ml :

  • Plastik botol tebal dan tidak mudah penyok
  • Tutup botol plastik berwarna hitam
  • Botol plastik coklat digunakan untuk takaran 250 ml
KEMASAN DIKEMAS RIA 4 1

Demikian adalah sekilas tentang minuman kopi cappucino, resep kopi cappucino dan sekilas tentang kemasan minuman kopi. Semoga dapat memberikan manfaat dan referensi.

Bagikan

2 Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *